BISNIS

Tahun 2024, Pemprov Banten Anggarkan Bantuan Desa Sebesar Rp107 Miliar

 


SERANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten pada APBD 2024 ini telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp107 miliar lebih untuk bantuan desa. Anggaran tersebut diperuntukan untuk 1.079 desa di empat kabupaten di Provinsi Banten.

Diketahui, dari total anggaran tersebut setiap desa akan mendapatkan bantuan keuangan sebesar Rp100 juta.

Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar mengatakan, bantuan keuangan desa ini dapat membantu mengurangi kebutuhan di desa.

“Mudah-mudahan dapat membantu, meskipun desa punya sumber pendapatan lain,” kata Muktabar, Kamis (4/1/2024).

Muktabar menjelaskan, anggaran itu bisa digunakan unuk apa saja yang dibutuhkan desa. Sebab Pemprov Banten hanya menerima usulan.

“Itu kan button up sifatnya, jadi kami hanya menunggu apa yang dibutuhkan desa. Prinsipnya kita menampung aspirasi,” jelasnya.

Sementara Ketua Apdesi Banten, Uhadi mengaku belum diajak rapat terkait pembahasan petunjuk pelaksana dan teknis telrkat penggunaan bantuan keuangan tersebut.

“Kita belum ada pembahasan anggaran itu untuk apa saja. Tapi yang jelas kami akan mengusulkan untuk peningkatan kapasitas kepala desa, karena itu penting,” kata Uhadi.

Uhadi mengaku mengapresiasi Pemprov Banten yang mau menambah bantuan keuangan tersebut. Sebab sebelumnya hnaya Rp60 juta.

“Artinya Pemprov Banten ada perhatian ke desa. Mudah-mudahan supaya segera ada pembahasan petunjuk pelaksana dan teknisnya,” pungkasnya. (Mir/Red)

Posting Komentar

0 Komentar